• Posted by : Unknown Sabtu, 24 Desember 2016

    Keindahan menurut etimologi berasal dari kata latin bellum, akar kata bonum yang berarti kebaikan. Kebaikan menurut luasnya dapat dibagi menjadi tiga, yaitu sebagai berikut :
    1.      Keindahan dalam arti yang terluas
    Keindahan merupakan pengertian yang berawal dari bangsa yunani dahulu yang di dalamnya tercakup ide kebaikan. Plato menyebut tentang watak yang indah dan hukum yang indah. Aristoteles menyebut keindahan sebagai sesuatu yang selain baik juga menyenangkan. Plotinus menyebut ilmu yang indah dan kebajikan yang indah. Jadi, pengertian keindahan yang seluas-luasnya meliputi keindahan seni, alam, noral, dan intelektual.
    2.      Keindahan dalam arti estetis murni
    Menyangkut pengalaman estetis dari seseorang dalam hubungannya  dengan segala sesuatu yang diserapnya.
    3.      Keindahan dalam arti terbatas dalam hubungannya dengan penglihatan.
    Jadi, disini lebih disempitkan sehingga hanya menyangkut benda-benda yang diserap dengan penglihatan berupa keindahan dari bentuk dan warna.
    Jadi, keindahan pada dasarnya adalah sejumlah kualitas pokok tertentu yang terdapat pada sesuatu. Kualitas yang paling sering disebut adalah kesatuan (unity), keselarasan (harmony), kesetangkupan (symmetry), keseimbangan (balance), perlawan (contrast).
    Pengertian lain dari keindahan seperti yang digambarkan oleh Herbert Read, yang memberikan pengertaian keindahan, yakni kesatuan dari beberapa hubungan bentuk yang terdapat diantara pencerapan indrawi kita. 

    Leave a Reply

    Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

  • Copyright © - maesaroh blog

    maesaroh blog - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan